Wednesday, January 17, 2018

Wah.. itu namanya hujan

Tantangan hari#7

"Huawaa.. huaawaa..", tangis kaka N pecah saat bangun dari tidur siang dan mengetahui kalau ummi tak terlihat disekitar.

"Iya nak.. sebentar." Jawab ummi sambil bergegas menghampiri kaka N. Agar adik N tidak bangun karena mendengar tangisan si Kaka.

"Ga usah nangis ya nak.. sudah bangun ya? Yuk kita baca doa dulu. Alhamdulillah hilladzi ahyanaa ba'damaa amaatanaa wailaihinnusyuur".


"Eh, diluar sedang hujan." Kita lihat yuk." Kaka N diajak ummi mendekat ke pintu kayu yang terbuka hingga kaka N dapat melihat hujan dengan leluasa.

"Uh.." tunjuk kaka N keluar. "Iya nak, itu namanya hujan, basah kalau kena hujan seperti kena air. Kaka N jangan maju ya. Lantainya basah, ummi kuatir licin."respon ummi.

"Oh iya, kita baca doa saat hujan turun yuk..", ajak ummi.

Allahumma shoyyiban naafi'aan
"yaa Allah turunkan kepada kami hujan yang bermanfaat"


Begitu juga ilmu hari ini ya nak.. semoga berkah dan bermanfaat untuk mu, insyaaAllah!!

#tantangan_hari_ketujuh
#kelasbunsayiip3
#game_level_3
#kami_bisa

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...