Tuesday, January 9, 2018

Gelengan penuh makna

Tantangan hari#2

Hari ini terasa agak ribet. Karena ummi lagi mengawal meeting bedah anggaran via online.

Tapi syukur alhamdulillah anak-anak tidak terlalu terganggu. Memang sesekali menangis tapi bisa diatasi. Apalagi si kk N, masyaaAllah pintarnya. Sepertinya ia memahami umminya, seharian ia tidak mengacak mainannya. Hanya saja ia mengisengi ummi.


Jadi sembari ummi online, sembari bermain sama kaka N. Alhamdulillah adik N sedang tidur nyenyak.

Sesekali kaka N colek ummi, sesekali pukul agak keras lalu lari bersembunyi. Ketika ummi cari dan dikagetkan, kaka N tertawa terbahak-bahak. Berulang beberapa kali becandaan seperti ini.

"Plokk...", Saking senangnya kaka N melayangkan tangannya ke muka ummi. Perih dan pedas rasanya. Ummi taruh hp dan mengambil nafas panjang serta istighfar. Lalu ummi peluk kaka N dan memangkunya. "Kaka N kenapa pukul ummi? Sakit tau...".

Kemudian ummi ambil tangan kaka N dan mengenggamnya. "Kaka N, tangan sama kaki ini ga boleh buat pukul-pukul orang. Allah kan sayang banget sama kaka N, tapi Allah ga suka sama yang suka pukul. Ga mau kan ga disayang Allah?"

Tiba-tiba kk N mengeleng. Wallahu'alam apakah ia memahaminya atau tidak. Tapi ummi bahagia, langsung ummi memeluknya kembali.

Terus belajar ya nak!!
#tantangan_hari_kedua
#kelasbunsayiip3
#game_level_3
#kami_bisa

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...