Tuesday, April 10, 2018

Menyusun balok


Tantangan hari#9

Sejak tantangan "i love math" ini dimulai, kaka N sedang tidak mau bermain geometri, apapun bentuknya.

Biasanya jika tidak bermain geometri, kaka N suka bermain balok, tapi sudah beberapa hari ini kaka N tidak bersemangat. Mungkin karena ia sedang tidak sehat.

Akhirnya ummi saja yang mengajak kaka N main. Ummi tuang balok diatas karpet, lalu ummi ajak kaka N untuk membuat rombongan kereta.

Lama-lama kaka N malah asik maen sendiri. Ia menyusun balok dengan tinggi, kadang lebar kesamping, meski pondasinya tidak seimbang.


Sesekali susunan baloknya patah saat kaka N ingin menambah ketinggiannya. Tak dipungkiri, saat ini terjadi kaka N menangis atau berteriak sebagai bentuk ekspresinya. Setidaknya ia belajar mengeskpresikan apa yang dirasakannya.

Setelah ummi bantu sedikit baloknya, kaka N pun kembali bersemangat menyusunnya lagi.

Semangat ya nak!
Matematika ada disekitar kita

#Tantangan10hari
#Level6
#KuliahBunsayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...